
Jalanusa mengawali tahun ini dengan pertemuan tatap muka yang baru pertama kali dilakukan sejak dibentuk Juni 2021 lalu. Selain pegiat LSM, acara juga dihadiri oleh perwakilan mahasiswa yang tertarik dengan isu kelautan dan perikanan, serta ingin belajar tentang dunia LSM. Selain memperkenalkan Jalanusa sebagai jejaring belajar serta ruang aman bagi pegiat LSM kelautan dan perikanan untuk belajar, berbagi, dan bertumbuh bersama, peserta yang hadir juga bercerita tentang kegiatan masing-masing dan saling eksplor peluang kolaborasi di tahun 2022. Acara tatap muka ini dilaksanakan 9 Januari 2022 lalu di Jakarta dan didukung oleh Econusa. Kita nantikan pertemuan-pertemuan selanjutnya baik virtual maupun tatap muka, di Jakarta maupun di kota-kota lain di Indonesia, yang didukung dan dihadiri oleh Sahabat Jalanusa semua.
Akhir kata, Selamat Tahun Baru untuk semua! Semoga Sahabat Jalanusa sukses dan sehat selalu di tahun 2022.
Jika ingin mendapatkan informasi lebih lanjut tentang Jalanusa, silakan mengirimkan email ke oceanlearningnetwork@gmail.com
Salam laut biru dan ikan berlimpah!